Ingat Mati

Ingat Mati - Jika boleh bertanya, sudah siapkah Anda ketika ajal menjemput ? Pada dasarnya, kematian adalah takdir bagi semua makhluk hidup di dunia ini. Sebagai seorang umat manusia yang beragama dan memiliki keyakinan terhadap Tuhan YME, kita tentu tidak perlu takut akan datanganya hari kematian.

Sebagian orang mengatakan "Urip Mung Sakdhermo Ngenteni Mati" dengan maksud "Hidup ini hanya sementara" alias "Hidup hanya sekali saja".

Perlu kita ketahui, kata-kata diatas mungkin terdengar biasa saja, akan tetapi jika kita mau berfikir sejenak dan memahami akan maksud kata-kata diatas sebenarnya mengandung pesan positif yang bisa membuat kita mengerti akan arti hidup ini.

Tidak takut mati berati berani melakukan segala sesuatu yang memiliki nilai positif bagi diri sendiri dan orang lain, berani dalam kebenaran. 

Tidak takut mati "bukan" berarti kita harus melakukan suatu hal yang terbilang konyol, sebagai contoh : terjun dari gedung, mengendarai motor berkecepatan tinggi, menyelesaikan masalah dengan cara berkelahi, adu jotos, carok dll.

Membahas soal judul "Ingat Mati" sebenarnya sebuah pesan yang ditujukan bagi parapengguan jalan dalam berlalu lintas, khusunya pengendara sepeda motor. 

Seperti yang tertulis di beberapa media massa, sering kita jumpai pesan positif dengan slogan "Ngebut berakhir Maut" yang mengingatkan para pengemudi sepeda motor agar selalu waspada dan berhati-hati saat berlalu lintas.

Seperti yang kita ketahui, "kecelakaan terjadi bukan karena takdir semata, melainkan karena ketidak-pedulian kita akan keselamatan jiwa" kebanyakan kecelakaan terjadi karena kecerobohan ataupun kesalahan diri kita sendiri, misalnya : Pengaruh Alkohol, Melamun, Kurangnya perawatan pada kendaraan, dsb.



                                        "KENDALIKAN NAFSU'MU"

Semoga Bermanfaat
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda.


Comments